1 Oct

Mengenal Fitur Keselamatan Basic Pada Sebuah Mobil

Memilih dan membeli sebuah mobil, tentu akan banyak faktor yang menjadi pertimbangkan. Salah satunya adalah keamanan untuk si pengemudi dan juga penumpang. Karena itulah salah satu brand mobil asal Jepang seperti Nissan, mobil terbaik pilihan keluarga Indonesia dengan 2 andalannya yakni Grand Livina dan Nissan X-Trail Mobil SUV Tangguh dan Sporty Terbaik mengerti dan sadar akan faktor keamanan tersebut menjadi salah satu pertimbangan setiap calon pembeli ketika memutuskan untuk membeli mobil. Bahkan sistem keamanan untuk setiap mobil produksinya dibuat menggunakan teknologi canggih.

Sudah menjadi kewajiban bagi setiap produsen mobil untuk menyertakan sistem dan standar dari fitur keamanan basic pada semua jenis dan tipe mobil yang diproduksinya. Calon pembeli mobilpun haruslah paham betul bagaimana fungsi dan cara kerja dari fitur keamanan tersebut. Adapun beberapa fitur keamanan basic yang harus ada pada sebuah mobil :

  • Kantong Angin Pengaman (Airbag)
Safety-Features-for-Car

Airbag ini pada dasarnya memiliki peran untuk menyelamatkan pengemudi dan penumpang dari benturan ketika kecelakaan terjadi. Fitur keamanan ini sudah digunakan di berbagai merk mobil, bahkan kini telah dilengkapi sistem otomatis, sehingga ketika tejadi kecelakaan fitur Airbag ini langsung bekerja. Namun ternyata sistem Airbag ini juga bisa melukai anak-anak, oleh karena itu untuk anak-anak yang berumur kurang dari 12 tahun maka akan lebih baik untuk duduk di bangku mobil belakang. Ini dilakukan untuk mengurangi resiko terkena kantong angin pengaman dan terjepit salah satunya.

  • Sabuk Pengaman (Seat Belt)

Sabuk pengaman merupakan sebuah alat pengaman yang dirancang untuk menahan pengemudi dan juga penumpang mobil atau agar tetap aman berada di tempat ketika terjadi tabrakan atay berhenti secara mendadak. Sabuk pengaman dirancang untuk mengurangi resiko terjadinya benturan sekaligus terlempar ke luar dari kabin. Tidak hanya dibagian depan saja dipasang sabuk pengaman, sabuk pengaman juga dipasang di tempat duduk penumpang bagian belakang untuk mencegah penumpang yang duduk di kursi belakang membentur penumpang yang duduk di barisan depan.

  • Electronic Stability Control (ESC)

Electronic Stability Control merupakan salah satu fitur keselamatan yang paling penting dan wajib ada di setiap merk dan tipe mobil apapun. Fitur dilengkapi dengan teknologi yang bisa menghubungkan antara lingkar kemudi dan roda, misalnya jika sistem mendeteksi adanya kehilangan kontrol pada mobil saat mengemudi maka secara otomatis sistem tersebut bisa membantu rem dengan begitu tentunya mobil tetap dalam keadaan yang stabil. Fitur ini juga bisa mencegah yang namanya oversteer.

  • Anti-lock Braking System (ABS) dan Traction Control System

Bicara fitur keamanan, tentu tidak jauh-jauh yaitu sistem pengereman. Anti-lock Braking System (ABS) dan Traction Control Syst adalah fitur berfungsi untuk mencegah roda terkunci ketika terjadi pengereman secara mendadak. Fitur ini harus diperhatikan oleh setiap calon pembeli mobil. Adanya tambahan teknologi ABS ke dalam sistem pengereman maka roda mobil tidak akan terkunci secara mendadak. ABS ini sangat ideal jika digunakan saat mengemudi dijalan yang lincin dan juga banyak belokan.

Disamping ke-4 fitur keselamat bacis ini, tentunya kini banyak merk mobil memiliki fitur-fitur lain untuk akan menambah keamanan Anda dan keluarga ketika berkendara. Namun pastikan 4 fitur keselamatan basic pada sebuah mobil ini ada pada mobil yang akan Anda beli! Selamat memilih yah.

Comments (No Responses )

No comments yet.
© 2024. Copyright by DW Trans
Promo Rental Mobil ( Pesan Via WhatsApp )
Call Now